.

Selasa, 03 April 2012

Cara Mengatur Durasi Menyusui yang Baik

Cara menyusui yang baik sangat perlu untuk diketahui terutama bagi ibu baru. Salah satu yang perlu diketahui adalah bagaimana mengatur durasi dan juga jarak waktu menyusui sang buah hati. Pengetahuan lain yang perlu diketahui adalah tentang nutrisi bagi ibu menyusui agar ASI dapat lancar diberikan untuk sang buah hati. Kembali ke masalah durasi dan jarak waktu menyusui, berikut ini adalah sebuah pengetahuan yang sangat bermanfaat yang perlu diketahui oleh seoarang ibu yang baru menyusui terutama bagi ibu baru dari Laurel Schultz, MD.

Laurel Schultz, MD. adalah seorang dokter anak dari Fransisco, dalam wawancara dengan WebMD menjawab keingintahuan ini. Sepulang dari rumah sakit, Schultz menyarankan ibu untuk tidak 'ngotot' menyusui bayinya dalam waktu yang lama sehingga puting sang ibu dapat menyesuaikan diri. "Ini seperti lari maraton, anda pasti tidak mau kelelahan di pertandingan awal-awal kan", begitu nasehatnya.

Lalu tentang berapa lama dan sesering apakah ibu boleh menyusui si buah hatinya, Schultz menyarankan ibu baru memberikan ASI selama 10-15 menit pada masing-masing payudaranya. "Disaat yang sama, saya juga akan mendorong mereka untuk lebih sering memberikan ASI untuk sang buah hati setiap 3-4 jam sekali agar pasokan ASI dapat bertambah. Kolostrum yang diproduksi di awal-awal menyusui sangat bermanfaat bagi bayi. Jadi saya ingin memastikan bayi mendapatkan manfaat darinya", ujarnya. Perlu diketahui bahwa manfaat ASI bagi bayi salah satunya didapat dari Kolostrum. Kolostrum memberikan bayi anda air, protein, lemak, laksos, mineral, vitamin, dan antibodi yang akan melindungi dirinya dari infeksi, terutama terhadap kuman yang menyebabkan gastroenteritis.

Beberapa dokter menyarankan kepada para ibu agar membuat jadwal menyusui bagi sang buah hati. Namun Schultz mempunyai pemikiran berbeda, menyusui harus dilakukan dan diberikan kepada sang buah hati sesuai dengan kebutuhan sang buah hati tersebut. Hal ini dilakukan karena kebutuhan bayi akan air ASI berbeda-beda, ada yang butuh ASI setiap 2 jam namun ada juga yang butuh ASI setiap 4 jam sekali.

Hadiah yang paling berharga bagi bayi anda yang baru lahir adalah ASI ( Air Susu Ibu). Beragam gizi yang dikandung ASI memberikan keseimbangan ideal antara protein, laktosa, mineral dan vitamin. Untuk itu berikan ASI anda untuk sang buah hati.